Bulukumba,kpktipikor,id- Pemerintah Desa Balang Taroang, Kecamatan Bulukumpa Kabupaten Bulukumba
menggelar rapat koordinasi dalam rangka Gerakan Sadar Pencatatan Nikah (GAS) pada senin,(28/7).Rapat yang dihadiri oleh Kepala Desa Jusman, SE, seluruh staf desa, lima kepala dusun, tokoh agama, tokoh masyarakat, Badan Perwakilan Desa (BPD), dan perwakilan dari Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Bulukumpa
Hasanuddin, S.Pd., menunjukkan komitmen bersama untuk meningkatkan angka pencatatan nikah di wilayah tersebut.
Dalam rapat tersebut, berbagai strategi dan upaya dibahas untuk mendorong masyarakat agar segera mencatatkan pernikahan mereka. Kepala Desa Jusman, SE, menekankan pentingnya pencatatan nikah sebagai langkah penting dalam melindungi hak-hak pasangan suami istri dan anak-anak mereka. Beliau juga menyampaikan pentingnya peran tokoh agama dan masyarakat dalam mensosialisasikan program GAS kepada warga.
Perwakilan dari KUA Kecamatan Bulukumpa kabupaten Bulukumba
Hasanuddin, S.Pd., memberikan pemaparan mengenai prosedur dan kemudahan dalam proses pencatatan nikah. Beliau juga menjelaskan sanksi-sanksi yang berlaku bagi pasangan yang belum mencatatkan pernikahan mereka.
Tokoh agama dan tokoh masyarakat yang hadir turut memberikan dukungan penuh terhadap program GAS. Mereka sepakat untuk aktif mensosialisasikan pentingnya pencatatan nikah kepada warga di lingkungan masing-masing. Beberapa strategi yang diusulkan termasuk penyampaian pesan melalui khotbah Jumat, pertemuan-pertemuan rutin masyarakat, dan kunjungan rumah ke rumah.
Rapat koordinasi ini menghasilkan kesepakatan untuk membentuk tim sosialisasi GAS yang terdiri dari perwakilan pemerintah desa, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan BPD. Tim ini akan secara aktif melakukan sosialisasi dan pendampingan kepada masyarakat dalam proses pencatatan nikah.
Diharapkan dengan adanya komitmen bersama ini, angka pencatatan nikah di Desa Balang Taroang akan meningkat secara signifikan, sehingga tercipta masyarakat yang lebih tertib administrasi kependudukannya. Program GAS ini merupakan langkah nyata Pemerintah Desa Balang Taroang dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik dan memberikan pelayanan terbaik bagi warganya.
Editor:Andi Mustafa
Tidak ada komentar