Perkumpulan Advokat Dan Pengacara Islam Indonesia Dan Penasehat Hukum Islam Indonesia, Pengadilan Tinggi Lampung.

waktu baca 2 menit
Jumat, 5 Des 2025 13:25 22 Admin KPK

Bandar Lampung , kpktipikor.id  – Rabu, 3 Desember 2025 menjadi hari bersejarah bagi keluarga besar Perkumpulan Pengacara Islam dan Penasehat Hukum Islam Indonesia, dengan terlaksananya prosesi Penyumpahan Advokat di Pengadilan Tinggi Lampung. Acara berlangsung khidmat dan penuh makna, menandai bertambahnya kekuatan baru dalam dunia penegakan hukum berbasis nilai-nilai keislaman.

Prosesi penyumpahan ini dipimpin langsung oleh Pejabat Ketua Hakim, Bapak ROKI PANJAITAN, S.H., Ketua Pengadilan Tinggi Tanjung Karang, yang menegaskan pentingnya integritas, profesionalisme, serta pengabdian advokat dalam menjaga marwah peradilan dan memberikan keadilan bagi masyarakat luas.

Acara ini turut dihadiri oleh jajaran pimpinan pusat organisasi, yaitu:

Ketua Umum: SRIYANTO, S.Sy., M.Ag.

Sekretaris Jenderal: WARSONO, S.H.I., M.H.

Ketua RONI S.H. DPD Istimewa Lampung dan Keluarga Besar Perkumpulan Pengacara Islam dan Penasehat Hukum Islam Indonesia

Kehadiran kedua pimpinan tertinggi tersebut memberikan dukungan moral dan motivasi kuat bagi para advokat yang disumpah. Dalam kesempatan itu, Ketua Umum SRIYANTO menegaskan bahwa penyumpahan bukan sekadar formalitas, tetapi merupakan amanah besar yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab, kejujuran, serta komitmen membela kepentingan umat dan masyarakat kecil.

Sementara itu, Sekjen WARSONO menekankan pentingnya peningkatan kompetensi berkelanjutan, menjaga kode etik, dan terus memperluas layanan bantuan hukum yang berorientasi pada nilai keadilan dan kemanusiaan.

Dengan disumpahnya para advokat baru ini, Perkumpulan Pengacara Islam dan Penasehat Hukum Islam Indonesia semakin mantap melangkah dalam memperkuat barisan penegak hukum Muslim yang profesional, amanah, dan berintegritas tinggi.

Momentum ini menjadi bukti nyata komitmen organisasi untuk hadir sebagai garda terdepan dalam memperjuangkan keadilan, membela hak-hak masyarakat, dan mengabdi untuk umat.

Perkumpulan Pengacara Islam dan Penasehat Hukum Islam Indonesia
“Menjunjung Keadilan, Mengabdi untuk Umat.”( Andi NS)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA