Nirunmas Tundukkan Batalyon 734 dalam Pertandingan Voli Seru

waktu baca 2 menit
Senin, 29 Sep 2025 19:55 287 Admin Pusat

Saumlaki, 29/09/2025.. Pertandingan voli yang mempertemukan Tim Nirunmas melawan Batalyon 734 berlangsung meriah dan penuh semangat sportivitas. Laga terbuka yang digelar di lapangan voli Kapolres kabupaten Kepulauan Tanimbar tersebut dipadati penonton yang antusias memberikan dukungan bagi tim kebanggaan mereka.

Sejak awal set, kedua tim tampil ngotot dengan permainan cepat dan serangan-serangan tajam. Batalyon 734 sempat memberikan tekanan melalui pertahanan rapat dan smash keras, namun Tim Nirunmas tampil lebih solid dengan kerja sama yang apik.

Dengan semangat juang tinggi dan kerja sama tim yang solid, Tim Nirunmas berhasil menaklukkan lawan dengan skor akhir Babak skor: 3-2. Pertandingan berlangsung sengit sejak awal, namun dominasi permainan dari tim Nirunmas tak terbendung hingga peluit akhir dibunyikan.

Hasil ini semakin menegaskan kekuatan Nirunmas sebagai salah satu tim voli yang diperhitungkan dalam turnamen kali ini.

Usai pertandingan, Kapten pemain Nirunmas dalam hal ini RANO mengungkapkan rasa syukur atas kemenangan ini.
“Kami berterima kasih atas dukungan masyarakat. Kemenangan ini untuk semua pendukung Nirunmas. Kami akan terus berjuang dan memberikan yang terbaik di pertandingan selanjutnya,” ujarnya.

Bukan itu saja Pelatih tim, Pdt. M Batlayery, kemudian Asisten Pelatih Ampi Saruna dan Manager K. Labobar menyampaikan rasa bangganya terhadap performa anak asuhnya. “Kami sudah berlatih keras selama beberapa minggu terakhir, dan hasil ini adalah buah dari kerja keras seluruh tim — baik pemain, pelatih, maupun dukungan masyarakat,” ujarnya.

Kemenangan ini disambut gembira oleh para pemain maupun masyarakat yang hadir langsung menyaksikan jalannya pertandingan.

(W.kpktipikor)YS

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA