Kepala SMAK Sola Gratia Saumlaki Kunjungi Badan Gizi Nasional Bahas Penyaluran Makanan Bergizi

waktu baca 2 menit
Jumat, 10 Okt 2025 12:41 34 Kaperwil Maluku

Saumlaki, Kpktipikor.id – Kepala Sekolah SMAK Sola Gratia Saumlaki melakukan kunjungan resmi ke Badan Gizi Nasional untuk mempertanyakan penyaluran program makanan bergizi gratis yang hingga kini belum diterima oleh SMAK Sola Gratia. Jumat (10/10/2025)

‎Pihak Badan Gizi Nasional KKT
‎Jeni Fiana Bauw, selaku Koordinator Wilayah Kabupaten Kepulauan Tanimbar menyampaikan bahwa keterlambatan penyaluran disebabkan oleh kendala teknis dalam distribusi di wilayah Kepulauan Tanimbar.

‎Kendala yang dimaksud yaitu Kurangnya ketersediaan tempat, dapur dalam hubungannya dengan mitra kerja,
‎Ketersediaan hal dimaksud semestinya harus terdiri dari 4 dapur untuk wilayah KKT namun berdasarkan SPJ yang tersedia hanya mencukupi 1 dapur
‎Oleh sebab itu pihaknya berjanji  akan segera menindaklanjuti. “Ujar kordinator BGN KKT.

‎Badan Gizi Nasional Kabupaten Kepulauan Tanimbar, memastikan SMAK Sola Gratia Saumlaki menerima jatah program tersebut dalam waktu dekat.

‎Kunjungan ini mendapat apresiasi dari orang tua siswa yang berharap adanya perhatian lebih dari pemerintah dalam mendukung kesehatan anak-anak di sekolah.

‎Mereka menilai langkah kepala sekolah merupakan bentuk kepedulian terhadap kebutuhan siswa dan keseriusan dalam memperjuangkan hak peserta didik.

‎Dalam kunjungan yang berlangsung, Kepala SMAK Sola Gratia Saumlaki, Steven Weriratan, S.Sos menekankan pentingnya distribusi makanan bergizi bagi siswa, mengingat program ini bertujuan untuk menunjang kesehatan, konsentrasi belajar, serta kualitas pendidikan peserta didik.

‎”Kami sangat berharap program makanan bergizi ini segera sampai ke sekolah kami. Para siswa membutuhkan asupan sehat untuk mendukung kegiatan belajar mereka.

‎Jika program ini tertunda, maka tujuan
‎peningkatan kualitas pendidikan juga akan terhambat,” Tutup Kepala Sekolah SMAK Sola Gratia Saumlaki.

Penulis ‎(DJU)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA