 
							    Kpktipikor.id // Jakarta Selatan — Hujan deras yang mengguyur wilayah Jakarta pada Kamis (30/10/2025) menyebabkan longsor di TPU Jeruk Purut, Jalan Benda Bawah RT 07/03, Cilandak Timur, Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Material tanah dan reruntuhan tembok menutupi badan jalan sehingga menghambat mobilitas warga.
Merespons kejadian tersebut, personel Batalyon B Pelopor Brimob Polda Metro Jaya langsung melaksanakan patroli SAR dan tiba di lokasi sekitar pukul 19.30 WIB. Setiba di tempat kejadian, tim segera melakukan pengecekan kondisi longsor sekaligus memastikan area sekitar aman dari risiko susulan.
Selain pengamanan, personel Brimob turut membantu pembersihan awal material longsor dan puing-puing tembok yang menutup jalan bersama masyarakat dan petugas terkait. Langkah ini dilakukan untuk mempercepat penanganan dan memulihkan akses warga secepat mungkin.
Informasi dari pengelola TPU Jeruk Purut menyebutkan hujan intens sejak sore hari menjadi pemicu runtuhnya struktur tembok dan longsoran tanah.
Hingga malam hari, pembersihan lanjutan serta perbaikan masih dilakukan Suku Dinas Kehutanan dan Dinas Perhubungan. Akses jalan sementara ditutup, masyarakat diminta memanfaatkan jalur alternatif demi keselamatan.
Dansat Brimob Polda Metro Jaya, Kombes Pol. Henik Maryanto, S.I.K., M.Si., menyampaikan bahwa Brimob selalu siap memberikan bantuan dengan cepat dalam kondisi darurat, menjamin keselamatan masyarakat, serta mendampingi penanganan bencana.
“Langkah cepat Brimob di lapangan merupakan bagian dari komitmen kami menjaga keselamatan masyarakat sekaligus membantu percepatan penanganan bencana,” ujarnya.
Brimob Polda Metro Jaya menghimbau masyarakat tetap menjauhi area terdampak, mematuhi arahan petugas, dan menggunakan jalur alternatif hingga situasi kembali aman.
(Gunawan Darmawan/Humas)
Tidak ada komentar